PROSES FLUSHING AIR COOLER MIRRLEES

















1. PROSES PENGANGKATAN ELEMEN 1DARI 34 ELEMEN

















2. PROSES PEMBELAHAN PIPA MASUK UDARA PADA SETIAP BAGIAN ELEMEN
Dalam proses ini salah satu sisi dari pipa masuk udara  di belah, untuk memudahkan pengecekan tersumbatnya elemen-elemen kecil sekaligus untuk memudahkan pembersihan pada bagian elemen-elemen kecil tsb.



3. Pada tahap ini campuran air,rinso dan minyak tanah di tampung dalam sebuah drum, kemudian disirkulasikan ke cooler menggunakan pompa celup. campuran air tsb masuk dari sisi elemen yg tidak dibelah, dimana pada sisi  tsb telah dibuatkan flange yg dirangkaikan dgn pipa 1.5 in sepanjang 10cm sebagai masuknya selang air dari output pompa celup. lihat gambar dibawah




4. ini adalah tahap inti dari pengerjaan pembersihan radiator udara Mirrlees. Melalui pemompaan air menggunakan pompa celup, dapat dilihat bagian-bagian mana saja pada elemen yg buntu atau tersumbat. gunakan dipstick oli mesin untuk menusuk lubang elemen tsb secara perlahan, pilihan Dipstick oli yg digunakan lebih dari lubang elemen radiator dan proses mengeluarkan kotoran pada bagian tsb jauh lebih mudah sebab air yang disirkulasikan kedalam elemen tsb membantu mempercepat keluarnya kotoran-kotoran.


5. Next step.... dilakukan pembuangan sisa-sisa air yg ada di dalam elemen radiator. balik radiator dan biarkan sisa-sisa air keluar sampai bersih.


 6. selanjutnya, dilakukan pengelasan kembali pada pipa yg telah di belah tadi.


































7. terakhir.... ya pasang kembali dunk......



Hasil yang di dapat dari pemeliharaan korektif ini: Daya mampu mesin naik dari 1200 Kw menjadi 1800 Kw
Bahkan jika melihat temperatur gas buang dan parameter temperatur lainnya, Mesin MIRRLEES K-8 Major PLTD Raha Dapat dibebani sesaat sampai dengan 2 MW (2000 Kw)

Berikut dokumentasi elemen Radiator udara yg buntu alias tersumbat:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar